Kapolsek Bandongan Jadi Pembina Upacara di SMK Muhammadiyah 1 Bandongan

Kota Magelang – Kapolsek Bandongan AKP Prapta Susila, S.H., M.M. menjadi pembina upacara di halaman SMK Muhammadiyah 1 Bandongan. Kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Sekolah, para guru, staf, serta seluruh siswa-siswi sekolah, Jumat (17/10/2025).

Upacara yang berlangsung khidmat ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan, meningkatkan kedisiplinan, serta menumbuhkan rasa cinta tanah air di kalangan pelajar.

Dalam amanatnya, AKP Prapta menyampaikan pesan inspiratif kepada para siswa untuk tidak hanya berfokus pada nilai akademik, tetapi juga menjaga sikap dan perilaku dalam kehidupan sehari-hari.

“Sukses itu bukan hanya soal nilai, tapi juga tentang sikap dan perilaku. Kami percaya anak-anak pelajar SMK Muhammadiyah 1 Bandongan punya potensi besar. Kalian bisa jadi orang-orang hebat, asalkan punya adab dan ilmu, semua cita-cita akan tercapai,” ujarnya.

Kapolsek juga menekankan pentingnya menjaga nama baik sekolah, keluarga, dan diri sendiri dalam setiap tindakan dan pergaulan.

“Yang paling penting, jadilah pelopor ketertiban, bukan pelanggar aturan. Kami berharap dan mendoakan seluruh siswa SMK Muhammadiyah Bandongan menjadi pelajar yang cerdas, santun, dan berkarakter, serta mampu meraih cita-cita yang diharapkan,” tambahnya.

Upacara berlangsung dengan tertib dan penuh semangat. Para siswa terlihat antusias mendengarkan pesan motivasi yang disampaikan Kapolsek Bandongan.

Kegiatan tersebut sekaligus menjadi sarana mempererat sinergi antara pihak kepolisian dengan lembaga pendidikan dalam membentuk karakter generasi muda yang disiplin dan berjiwa nasionalisme tinggi.

Melalui kegiatan seperti ini, Polsek Bandongan berharap tumbuh kesadaran bersama bahwa pembinaan karakter pelajar merupakan langkah penting dalam menciptakan masyarakat yang tertib, aman, dan beradab di masa depan.

Tinggalkan komentar